Rapat Kerja Awal Tahun, Sosialisasi dan Sinergi dalam Mewujudkan #JTSPjuara

Internal - 06 April 2020 - 12:00 AM

Balikpapan, 18 Januari 2020 - Bertempat di Le Grandeur Hotel Balikpapan dilaksanakan Rapat kerja awal tahun Jurusan Teknik Sipil dan Perencanaan (JTSP) yang dihadiri oleh dosen dan tenaga kependidikan lingkup JTSP. Rapat kerja ini bertujuan untuk membangun sinergi dan sosialisasi program kerja di JTSP yang terdiri dari program kerja studi Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK), program kerja studi Teknik Sipil serta program kerja jurusan agar memiliki kesepahaman dan sinkronisasi yang baik. Pada prinsipnya, forum ini membahas evaluasi capaian kinerja kedua program studi pada tahun 2019 yang digunakan sebagai dasar penetapan capaian kinerja pada 2020. Hasil capaian kinerja kedua program studi disampaikan oleh masing – masing koordinator program studi PWK dan koordinator program studi Teknik Sipil.

Untuk tahun anggaran 2020, dengan telah diaktifkannya Jurusan sepenuhnya, JTSP telah menetapkan 3 program strategis sebagai acuan untuk pengembangan yang disampaikan oleh Ketua Jurusan Andika Ade Indra Saputra, S.T., M.T., meliputi;

  1. Setiap 1 bulan akan diadakan forum ilmiah seperti seminar, workshop, kuliah umum yang sifatnya dapat dari unsur bidang PWK, Teknik Sipil, dan umum seperti entrepreneur, motivasi, pengembangan soft skill dan lain sebagainya;
  2. Dalam jangka waktu 12 bulan ditargetkan harus ada 12 kerjasama ITK yang diinisiasi dan akan diisi oleh JTSP; dan
  3. Sinergitas acara tahunan dari Program Studi Teknik Sipil dan PWK yaitu COMPACT dan PROKSI yang disatukan dalam lingkup 1 event jurusan

 

 

 

 

 

 

 

Diharapkan dengan diadakannya rapat kerja awal tahun ini seluruh dosen dan tenaga kependidikan lingkup JTSP dapat memiliki gambaran dan merencanakan program kerja unggulan dengan baik diiringi dengan eksekusi yang maksimal hingga dapat mewujudkan Jurusan Teknik Sipil dan Perencanaan (JTSP) yang layak berakreditasi A #JTSPJuara. “#JTSPjuara adalah akronim dari Jurusan Teknik Sipil dan Perencanaan menuju akreditasi A (unggul)” imbuh Ketua Jurusan yang juga salah satu dosen di program studi Teknik Sipil.

Humas|ZTN


publikasi ulang dari Rapat Kerja Awal Tahun, Sosialisasi dan Sinergi dalam Mewujudkan #JTSPjuara